DANWINGDIKUM KENALKAN DAN SERAHKAN ALAT OLAH RAGA GATEBALL





KeteranganGambar :

1.            Danwingdikum Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T., M.M. saat menyerahkan alat olah raga gateball kepada Kadisopsdik Wingdikum Letkol Adm Syamsu Nurokhman, S.T., M.M.

2.        


Danwingdikum Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T., M.M. bersama anggota wingdikum saat olah raga gateball. (Pen Wdu)



Danwingdikum Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T. M.M. kenalkan olah raga gateball kepada seluruh anggota Wingdikum agar digemari, dipelajari dan dikembangkan di Wingdikum. Bogor (3/11).

Gateball adalah olah raga yang berasal dari Jepang yang merupakan modifikasi dari permainan “crocquet”. Permainan olah raga gateball ini mengunakan pemukul (stick) dimainkan oleh 2 tim yang saling berhadapan. Setiap tim terdiri dari 5 tim pemain dengan 5 bola. Tim pertama dengan bola berwarna merah, masing-masing bola bernomer ganjil 1,3,5,7 dan 9 sedangkan tim kedua dengan bola berwarna putih bernomer genap 2,4,6,8 dan 10, setiap pemain masing-masing memiliki 1 bola yang ditentukan. Olah raga gateball ini termasuk olah raga yang unik, dimainkan secara bersamaan antara tujuan rekreasi dan prestasi, karena olah raga ini tidak membedakan usia dan gender serta merupakan olah raga yang aman tidak terlalu memerlukan banyak tenaga, tidak ada kontak fisik dan dimainkan dipermukaan tanah, hanya dibutuhkan konsentrasi, melatih berfikir cepat dan bertindak tepat.

Untuk itu pada kesempatan apel pagi Danwingdikum Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T., M.M. secara simbolis menyerahkan alat olah raga gateball kepada anggota wingdikum yang diterima langsung oleh Kadisopsdik Wingdikum Letkol Adm Syamsu Nurokhman, S.T., M.M. di lapangan apel Wingdikum dan disaksikan seluruh anggota Wingdikum.

Danwingdikum berharap dengan diperkenalkannya olah raga gateball dan adanya alat olah raga gateball ini, dapat memotivasi anggota Wingdikum agar gemar berolahraga, disamping itu olah raga gateball ini juga dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh serta dapat memberikan kontribusi penting bagi pengembangan persahabatan dan dapat lebih memperkokoh persatuan diantara sesama anggota Wingdikum, ujarnya.

Komentar